Wednesday, December 5, 2012

Urban Legend: Terowongan Menyeramkan

Di bawah rel kereta api tua sebelah barat jalan Ratu Elizabeth di air terjun Niagara, terdapat sebuah terowongan. Orang-orang lokal menyebutnya: terowongan menjerit. Melalui terowongan, ada jalan setapak yang menghubungkan ke sebuah lapangan kosong di atas bukit.

Di lapangan bagian atas bukit, berdiri sebuah rumah pertanian besar. Rumah ini pernah terbakar, dan seorang anak muda terjebak di dalamnya. Satu-satunya jalan adalah melewati api. Seorang gadis muda pemberani menutupi wajahnya dengan tangan dan berlari ke api. Sayangnya, dia tidak berhasil menyelamatkan seorang nyawa anak muda itu, justru dia yang terbakar.

Dia keluar dari dalam rumah sambil berteriak kesakitan dan berlari membabi buta menuruni bukit. Dia terhuyung-huyung berjalan ke arah terowongan di bawah rel kereta api. Jeritannya terdengar dan bergema sepanjang malam. Tidak ada yang bisa menyelamatkan gadis itu. Gadis itu mati dengan luka bakar parah.

Setelah malam itu, siapa pun yang berani menyalakan api di terowongan bawah rel kereta api akan mendengar jeritan kesakitan gadis yang terbakar itu. Dan hembusan angin dari hantu gadis itu akan meniup api yang dinyalakan.[]

Diceritakan kembali oleh: @CerpenHoror
______

Kisah urban legend ini berasal dari Ontario, Amerika Serikat.

0 komentar